Sumber: unsplash
Punya halaman luas yang kosong? Sayang sekali jika tidak dimanfaatkan. Ada banyak ide menarik yang bisa diaplikasikan pada halaman rumah Anda. Selain mendekorasinya, Anda juga bisa menjadikan halaman rumah berfungsi menjadi ruang lain yang kaya manfaat. Jika bisa mengatur dengan baik, halaman yang tadinya kosong bisa jadi spot favorit yang membuat Anda dan keluarga betah berlama-lama di rumah. Lalu apa saja yang bisa dilakukan untuk menyiasati sisa halaman pada hunian Anda? Ketahui berbagai ide menariknya berikut ini.
Sumber: unsplash
Halaman yang kosong seringnya dimanfaatkan untuk membuat taman rumah. Anda bisa menanam berbagai jenis tanaman atau bunga-bungaan yang indah. Anda juga bisa menambah pot-pot dengan berbagai jenis flora untuk menambah nilai estetika halaman rumah. Agar terlihat lebih menarik, tidak ada salahnya membuat kolam ikan dengan air terjun di dalamnya.
Keberadaan taman ini bisa membuat suasana rumah menjadi lebih sejuk, asri, dan menyegarkan. Selain itu, kualitas udara di sekitar hunian juga terjaga karena banyaknya tumbuhan di halaman rumah Anda. Selain mengisi kegiatan dengan berkebun, Anda juga bisa sekedar relaksasi sambil menikmati keindahan yang disuguhkan oleh taman tersebut.
Sumber: unsplash
Halaman sisa di rumah pun dapat dimanfaatkan menjadi ruang untuk bercocok tanam. Anda bisa menanam berbagai jenis tumbuhan hidroponik seperti daun bawang, selada, tomat, cabe rawit, kangkung, bayam, kemangi, dan sayuran lainnya. Hasil dari bercocok tanam itu sendiri dapat Anda nikmati untuk keperluan dapur. Jika menanamnya dalam jumlah yang banyak, Anda bahkan bisa menjualnya dan memperoleh untung.
Sumber: unsplash
Halaman kosong juga bisa Anda sulap menjadi ruang santai bersama keluarga. Selain mengobrol, Anda juga bisa melakukan kegiatan lain seperti berjemur atau olahraga ringan. Halaman rumah juga bisa Anda gunakan untuk tempat menyelenggarakan berbagai acara keluarga seperti pesta ulang tahun, syukuran, dan sebagainya.
4. Kolam Renang
Sumber: unsplash
Jika memiliki budget yang mencukupi, Anda bisa merubah halaman kosong di rumah menjadi kolam renang pribadi. Besar kecilnya kolam renang yang bisa Anda bangun tergantung dari luas halaman yang tersedia. Dengan demikian, Anda tak perlu pergi ke kolam renang umum atau hotel lagi untuk menyalurkan hobi berenang tersebut. Selain itu, kebersihan kolam renang pribadi juga lebih terjamin. Ditambah lagi, adanya kolam renang di rumah Anda akan membuat harga jual rumah menjadi tinggi di kemudian hari.
Sumber: unsplash
Halaman rumah juga bisa Anda manfaatkan untuk membuat playground bagi putra-putra tercinta. Apalagi jika usianya masih balita, kegiatan outdoor menjadi hal menyenangkan yang juga bisa merangsang tumbuh kembangnya. Anak-anak umumnya suka berlari-lari kesana kemari, untuk itu Anda membutuhkan ruangan yang luas untuk mengakomodasi kegiatan tersebut.
Agar lebih menarik, Anda bisa menambahkan berbagai properti permainan anak seperti perosotan, ayunan, rumah-rumahan, dan lain-lain. Anak-anak pastinya akan senang dan semakin betah bermain di dalam rumah.
Baca juga: Mengenal 4 Jenis Lampu untuk Kebutuhan Rumah Anda
Sumber: unsplash
Saat ini tren berkemah sedang diminati oleh banyak orang. Tak perlu jauh-jauh pergi ke tempat wisata camping kalau di halaman sendiri Anda juga bisa melakukannya. Anda tinggal membeli perlengkapan berkemah seperti tenda, matras, perkakas untuk barbeque, dan lain-lain. Selain memberikan pengalaman menyenangkan kepada anak, Anda juga bisa menghemat pengeluaran. Jika ingin suasana terasa lebih hidup, Anda bisa menyalakan api unggun sambil memainkan alat musik dan bernyanyi bersama-sama.
Sumber: pexels
Menonton film di televisi yang ada di dalam rumah mungkin terasa membosankan. Oleh sebab itu, Anda bisa melakukannya di halaman rumah dengan memanfaatkan layar proyektor. Serasa nonton di bioskop pribadi, Anda juga bisa mengajak keluarga, tetangga, sanak saudara, atau sahabat untuk bergabung menyaksikan berbagai film yang Anda sukai. Siapkan kursi beserta camilan agar suasana menjadi lebih nyaman.
Sumber: unsplash
Ide menarik lain yang bisa Anda lakukan untuk memanfaatkan ruang halaman di rumah yang masih tersisa adalah menjadikannya sebagai area binatang peliharaan. Berbagai hewan seperti anjing atau kucing pasti akan senang jika dibebaskan di area outdoor yang luas. Selain bisa bermain layaknya manusia, hewan-hewan tersebut juga tidak rentan stres.
Sumber: pexels
Ruang kosong pada halaman rumah juga bisa Anda ubah menjadi ruang baca. Anda bisa meletakkan berbagai furniture atau perabot untuk menata buku-buku favorit Anda. Selain itu, pilihlah meja dan kursi santai yang unik agar suasana membaca menjadi lebih menyenangkan. Tak lupa letakkan bantal kursi agar posisi duduk Anda juga lebih nyaman.
Baca juga: Keunggulan Struktur Baja Pada Konstruksi Rumah
Berbagai material atau bahan bangunan untuk memanfaatkan halaman rumah tersebut bisa Anda dapatkan di 1000saudara.com secara online. Selain menyediakan kebutuhan bahan bangunan yang lengkap, transaksi yang Anda lakukan juga dijamin aman dan terpercaya. Klik disini untuk mulai berbelanja berbagai produk bangunan yang diinginkan.