Sumber: unsplash
Memilih warna cat kamar sering dianggap hal yang sepele. Padahal jika asal pilih, tampilan kamar Anda justru akan terlihat berantakan dan kurang menarik. Ada banyak hal yang perlu Anda perhatikan saat memilih warna cat untuk kamar. Sebaiknya jangan memberi warna yang sama dengan yang ada di luar ruangan. Selain itu, ukuran kamar dan furniture yang ada di dalam ruangan juga akan mempengaruhi cocok tidaknya warna yang akan Anda pilih. Jika tidak ingin salah langkah, sebaiknya perhatikan beberapa tips bermanfaat di bawah ini.
Sumber: unsplash
Memperhatikan ukuran kamar juga jadi pertimbangan penting agar bisa memilih warna cat kamar yang tepat, terutama jika ukurannya sempit. Anda harus pintar dalam memilih warna agar kamar bisa terlihat lega dan tidak semakin sesak. Warna-warna cerah sangat direkomendasikan untuk mendekorasi kamar dengan luasan yang terbatas. Namun Anda juga dapat memadukannya dengan warna lain yang sedikit gelap agar terlihat lebih estetis. Namun, hindari untuk mewarnai langit-langit kamar Anda dengan warna nuansa gelap karena akan membuatnya terlihat makin sempit.
Cara praktis lain dalam menentukan warna cat kamar yang cocok adalah menyesuaikannya dengan perabot yang ada di dalam kamar. Anda tinggal mencari padanan warna yang sesuai dengan warna yang mendominasi furniture. Jika perkakas yang ada memiliki warna coklat, Anda bisa mengaplikasikan warna cat krem atau beige untuk menambah kesan natural. Atau jika perabotan didominasi warna putih, Anda bisa mengaplikasikan warna yang sedikit kontras seperti biru muda, pink, lilac, tosca, abu-abu, dan lain-lain.
Kamar adalah ruangan yang Anda pakai untuk beristirahat atau melepas lelah. Oleh sebab itu, pilihlah cat yang bisa memperbaiki mood Anda. Jika Anda melakukan ini, waktu istirahat Anda pun semakin berkualitas. Umumnya cat warna netral dan natural bisa jadi solusi terbaik untuk membuat Anda semakin betah dan nyaman di dalam ruangan. Selain itu, perhatikan juga warna lantai di kamar Anda agar tidak salah dalam menentukan warna cat yang sesuai untuk dinding kamar.
Sumber: unsplash
Warna putih selalu jadi pilihan favorit untuk dekorasi ruangan baik interior maupun eksterior. Jika masih bingung menentukan warna yang sesuai, sebaiknya pilih saja warna cat putih secara menyeluruh. Agar terkesan tidak monoton, Anda bisa menambah aksen warna lain di pernak-pernik yang menghiasi kamar seperti pada bantal, karpet, tirai, dan lain-lain.
Jika Anda masih ragu untuk bermain-main dengan warna, maka sebaiknya memilih opsi warna-warna netral. Beberapa contoh warna netral yang cocok untuk kamar Anda adalah putih, putih gading, krem, beige, abu-abu, coklat, hingga hijau muda. Warna-warna tersebut akan membuat tampilan interior ruangan terlihat lega, estetis, dan juga elegan. Anda pun akan merasa lebih nyaman dan tenang untuk beristirahat dalam ruangan dengan nuansa netral ini.
Sama halnya dengan dunia fashion, warna cat juga mengalami perubahan tren tiap tahunnya. Oleh sebab itu, Anda bisa memilih warna-warna cat kamar yang sedang populer pada tahun-tahun tersebut. Walaupun pilihan warna yang ada tidak mencerminkan kepribadian atau melenceng dari warna favorit Anda, tidak ada salahnya untuk mencobanya!
Sumber: unsplash
Jika takut menyesal, Anda bisa mengecat secara bertahap atau sedikit demi sedikit terlebih dahulu. Cobalah mewarnai sudut ruangan tertentu untuk mengetahui apakah warna cat yang dipilih sudah sesuai atau belum. Apabila setelah mengaplikasikannya ternyata tidak sesuai harapan, Anda tinggal menggantinya atau mengelupasnya dulu untuk selanjutnya diganti warna yang lain.
Memang tidak ada salahnya jika Anda ingin bereksperimen dengan melakukan tabrak warna. Namun sebelum itu, Anda mungkin bisa mempertimbangkan untuk menyesuaikan warna cat yang senada dengan ruangan lainnya yang ada di dalam rumah. Hal ini untuk menciptakan atmosfer yang membuat penghuni rumah nyaman dan betah berlama-lama di dalam rumah.
Pencahayaan di dalam kamar juga akan mempengaruhi kesesuaian warna cat yang menempel di dinding. Jika lampu kamar sangat menyilaukan, maka pemilihan warna cat yang terang pun akan terlihat berlebihan terutama pada area yang dekat dengan jendela. Jika ingin dinding kamar terasa lebih hangat, maka Anda bisa memasang jenis lampu bohlam.
Baca juga: Manfaat Cat Dasar Pada Dinding Bangunan yang Jarang Kita Ketahui
Berbagai tips memilih warna cat kamar di atas bisa Anda temukan di 1000saudara.com. Ada berbagai merk dan pilihan warna cat menarik yang bisa Anda pilih sesuai dengan selera dan kepribadian Anda. Klik disini untuk mendapatkan produk cat berkualitas dan bahan bangunan lainnya yang Anda butuhkan.